BLANTERVERIONv101
TEMPLATEVERIONv101

7 Iconic Lines Kdrama yang Bikin Kamu Rindu untuk Rewatch

Kembang Wae
Image

 

Buat para pencinta drama korea pasti pernah menemui scence memorable yang membuat kita terngiang-ngiang terus dengan itu. Part dari scene itu biasa disebut iconic lines yang selalu dijadikan meme bagi para pencinta kdrama. 7 iconic lines paling legend ini akan membuatmu kembali bernostalgia pada saat menontonnya.

 

1.       Saranghae – It’s Okay to Not Be Okay



Scene dimana tokoh Ko Moon Young yang terkenal pemarah secara terang-terangan menyatakan rasa sukanya kepada Moon Gang Tae. Namun sayang pernyataan itu diabaikan oleh Moon Gang Tae yang membuat emosi Ko Moon Young meningkat dan berakhir dengan meneriakkan kata “Saranghae Moon Gang Tae. Nomu-nomu saranghe.”

 

2.       Disgusting Shet – The Legend of The Blue Sea



Saat Heo Joon Jae menyamar menjadi anak dari pimpinan rumah sakit terkenal, ia bertemu dengan seorang dokter yang menjadi target mereka. Untuk membuat sang  dokter tersebut jatuh mental Hoe Joon Jae meneriaki dirinya dengan kata-kata “Disgusting Shet”. Lantaran logat Heo Joon Jae yang khas saat mengucapkan kalimat itu, membuat part tersebut menjadi terkenal di kalangan pencinta Kdrama.

 

3.       Gwenchana Gwenchana – Welcome to Waikiki



Momen lucu ini terjadi saat Lee Joon Ki, Kang Dong Gu dan Han Yoon Ah berada di dalam mobil yang diberi nama Rebecca. Saat mereka naik kendaraan tersebut tiba-tiba rusak. Seperti sabuk pengaman yang tidak bisa digunakan, pegangan pintu yanng copot dan pintu mobil yang tidak bisa ditutup. Namun dengan santainya Lee Joon Ki berkata “Gwenchana Gwechana” saat setiap hal itu terjadi.

 

4.       I’m Veronica Park – The Secret Life of My Secretary



Kalimat ini identik dengan seorang tokoh bernama Veronica Park yang selalu memperkenalkan dirinya lewat cara unik. Hal itu kemudian ditiru oleh Do Min Ik saat mencari dirinya. Karena gaya Do Min Ik yang unik saat mengucapkan menjadikan part tersebut sebagai iconic lines terkenal.

 

5.       Oppa – Kill Me Heal Me



Bercerita tentang Cha Do Hyun yang memiliki beberapa kepribadian di dalam dirinya. Saat bertemu dengan Oh Ri On salah satu kepribadian yang bernama Yona muncul dan berteriak “Opppaaaa” lalu memeluk Oh Ri On yang terkaget-kaget.

 

6.       Woo to The Young to The Woo – Extraordinary Attorney Woo


Kalimat ini adalah jargon sakral antara Woo Young Woo dan sang bestie Dong Geurami. Part ini sempat viral di sosial media karena gerakannya yang unik dan terlihat seru jika dipraktikkan.

 

7.       Nado Saranghae – Goblin




 Kegagalan Kim Shin untuk pergi meninggalkan dunia membuat Grim Reaper dan Yoo Deok Hwa senang sekaligus kecewa. Mereka kecewa karena hadiah berupa sertifikat rumah dan ATM Card yang telah diberikah harus dikembalikan. Melihat Ji Eun Tak merayu Kim Shin, mereka pun mencoba mengikutinya dengan mengucapkan “Nadu Saranghae” sambil mendekat.

Image
Image

Comments

BLANTERVERIONv101